Bandar Lampung –News Analis.Com, Rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung telah usai dilaksanakan di Hotel Novotel, Jumat (8/3).
Berdasarkan hasil pleno, telah diketahui seluruh perolehan kursi parpol di DPRD Provinsi Lampung yang tersebar di 8 daerah pemilihan.
Di mana, Partai Gerindra dipastikan menjadi pemenang Pemilu 2024 di Provinsi Lampung dengan capaian 16 kursi, menumbangkan PDIP yang kini hanya memperoleh 13 kursi.
Selanjutnya, PKB dan Golkar masing-masing memperoleh 11 kursi. Kemudian, Nasdem memperoleh 10 kursi, Demokrat 9 kursi, PAN 8 kursi dan PKS 7 kursi.
Dari Data yang ada Hasil Rekapitulasi partai PAN bertambah satu dari 7 Kursi Dewan menjadi 8 kursi ,Dimana semua Dapil Terisi penuh, Pemilu sebelumnya Dapil 8 Lampung Timur Kosong sekarang ada Satu kursi yaitu Diah Dharma yanti , Bendahara DPW PAN lampung.
Ketua KPU Lampung Erwan Bustami mengatakan bahwa walaupun rekapitulasi tingkat provinsi sudah selesai, penetapan kursi akan dibahas di rekapitulasi di KPU RI.
“Nanti KPU RI akan membuat surat keputusan, akan dilihat juga apakah ada perselisihan pemilu atau tidak,” pungkas Ketua KPU.( Red )